Kapolres Lumajang Gelar Baksos di Panti Asuhan Barnabas Randuagung

    Kapolres Lumajang Gelar Baksos di Panti Asuhan Barnabas Randuagung

    LUMAJANG - Kapolres Lumajang AKBP Eka Yekti Hananto Seno, S.I.K., M.Si dan Wakapolres Lumajang Kompol Kristiyan Beorbel Martino, S.H., S.I.K., M.M. melaksanakan Bakti Sosial (Baksos) di panti asuhan Barnabas, Kecamatan Randuagung, Kamis (29/7/2021).

    Bantuan sosial diberikan kepada Lembaga   kesejahteraan sosial anak (LKSA) Barnabas milik Majelis Umat Kristiani Indonesia (MUKI) berupa sembako dan selimut oleh Kapolres Lumajang dan Wakapolres.

    "Hari ini Polres Lumajang melaksanakan bakti sosial membagikan paket sembako kepada Panti Asuhan yang ada di Randuagung, ” Ujar Kapolres Lumajang AKBP Eka Yekti Hananto Seno.

    Ia menjelaskan, Kegiatan tersebut dalam rangka penyaluran bansos sembako dari pemerintah bagi warga terdampak Covid-19.

    "Mudah-mudahan bisa bermanfaat buat anak-anak disini. Harapannya masyarakat dapat terbantu, khususnya masyarakat yang terdampak covid-19, " tuturnya.

    Dengan baksos ini harapannya dapat membantu panti asuhan tersebut untuk mendampingi anak-anak yang memang masih usia dini.

    "Karena anak-anak ini  butuh pendampingan, pendidikan dan memenuhi kebutuhan sehari-hari, " terang Eka Yekti.

    Kapolres menambahkan, Jadi LKSA Panti Barnabas ini milik Majelis umat kristiani Indonesia (Muki) yang menampung anak-anak setidaknya bukan hanya dari Lumajang namun juga dari laur pulau yang memang didominasi saudara dari umat kristiani.

    "Dipanti asuhan Barnapas Randuagung ini ada yang dari Kalimantan barat, Papua,   Manado, " kata dia.

    Sementara itu, Pendeta Benyamin Barnabas pengasuh Panti Asuhan Barnabas mengucapkan selamat datang dan terimakasih atas bantuan yang diberikan oleh Kapolres Lumajang.

    "Dengan bantuan sosial ini nantinya akan kita salurkan ke anak-anak kita di panti asuhan, "  imbuhnya. (Hms/Jon)

    LUMAJANG
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Bahas PPKM Dan Vaksinasi, Kapolres Dan Dandim...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Lumajang Kota Amankan Dua Pelaku...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolres Sumenep Lepas Personel BKO Pengamanan Pilkada di Kepulauan Masalembu
    Jelang Pemungutan Suara Pilkada 2024, Kapolres Sumenep Pimpin Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS)
    Dambakan Pilkada Damai dan Kondusif, Kapolres Sumenep Ajak Anak-Anak Panti Asuhan Taman Harapan Do'a Bersama
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Polres Lumajang Ungkap Kasus Judi Amankan 11 Tersangka

    Ikuti Kami