Kapolsek Jajaran Bersama Forkopimka Sosialisasikan Isolasi Terpusat Ke Warga

    Kapolsek Jajaran Bersama Forkopimka Sosialisasikan Isolasi Terpusat Ke Warga

    LUMAJANG - Jajaran Polsek bersama Forkopimka melaksanakan kegiatan sosialiasi program Isolasi Terpusat (Isoter) kepada masyarakat diwilayahnya, Rabu (28/7/2021).

    Dalam kegiatan tersebut Kapolsek jajaran bersama Forkopimka memberikan sosialisasi kepada masyarakat tentang isoter bagi penderita Covid-19 yanh isoman.

    "Kegiatan sosialisasi Isoter dilakukan oleh Forkompika ini agar masyarakat memahami langkah-langkah tentang tujuan isoter di kecamatan masing-masing. Dimana tujuan isoter ini untuk mengawasi pasien Covid-19 selama menjalankan isolasi, " ujar Paur Subbag Humas Polres Lumajang Ipda Andrias Shinta.

    Ia menjelaskan, program isoter ini bagi warga yang terconfirmasi dari isoman ke tempat isoter yang disediakan oleh kecamatan yang banyak ruang atau kamar.

    "Kegiatan tersebut bertujuan untuk memudahkan pemantauan dan meminimalkan penyebaran Covid - 19 dilingkungan pasien yg mana warga desa yang terconfirm terus bertambah, " jelas Shinta.

    Ia menyampaikan, pelayanan isoter nantinya juga akan melibatkan relawan tingkat desa, kecamatan maupun tenaga medis dari Dinas Kesehatan.

    "Nanti kita dorong aparat desa untuk mengatur lokasi, didukung dengan sistem pengiriman makanan bergantian diurutkan warga yang tidak terpapar secara bergantian. Lalu, untuk perawatan dilaksanakan nakes desa dibantu kontrol Babinsa dan Bhabinkamtibmas, " kata Ipda Andrias Shinta. (Hms/Jon)

    LUMAJANG
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Kapolda Jatim Lakukan Pengecekan Vaksinasi...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Lumajang Kota Amankan Dua Pelaku...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polres Pamekasan Fasilitasi Tahanan Salurkan Hak Suara Pilkada Serentak 2024
    Pastikan Pencoblosan Pilkada Kondusif, Kapolres Bersama Forkopimda Lakukan Pengecekan Ke Kantor Kecamatan dan TPS 
    Lintasi Jalan Setapak, Polres Malang Kawal Distribusi Logistik Pilkada ke TPS Terpencil
    Polda Jatim Fasilitasi Tahanan Salurkan Hak Suara Pilkada Serentak 2024
    Kapolda Jatim Kunjungi TPS Unik Nuansa Pesta Pernikahan di Bangkalan

    Ikuti Kami